11 Jun 2011

Spyware Virus di Komputer.

Animasi Spyware virus.
        Kali ini kita pelajari Spyware kawan, Spyware merupakan turunan dari adware. Spyware menginstalasi dirinya sendiri ke dalam sebuah system dan mencuri data milik pengguna. Spyware juga kadang digunakan untuk melakukan pemantauan penjelajahan internet oleh pengguna, ini bertujuan untuk mendatangkan segudang iklan, dan mengumpulkan data untuk dikirimkan kepada perusahaan marketing. Pengambilan informasi yang dilakukan tanpa seizing pemilik pengguna, tapi juga bisa mencuri data-data pribadi, biasanya paling sering diambil adalah e-mail untuk dikirimi spam (surat sampah).
        Selain itu ada juga pemborosan bandwidth dan terampas privasi, merupakan salah satu akibat dari Spyware. Pada umunya banyak website yang memberikan spyware biasanya website gratis yag memberikan fasilitas atau produk. Misalnya Google Adsence, Ziddu, Formula Bisnis, Kumpul Blogger, Kliksaya, lsp (lan sak piturute). Spyware biasanya diikuti dengan PopUp Windows yang berakibat loading Internet menjadi semakin lemot karena memakan bandwith.
         Solusi yang mudah untuk membersihkan computer dari virus spyware salah satunya dengan hard disk lalu install ulang windows kita. Tapi ini bukan cara yang efisien, karen tidak mungkin memformat dan mengistal berulang kali hanya karena virus. Yang paling penting kita lakukan adalah melakukan pencegahan agar tidak mudah terserang virus, salah satunya adalah menyiapkan anti virus, selain itu juga bisa dengan mengirim atau mengambil data tanpa harus membuka langsung melalui menu explorer.
        Ada lima tips yang memudahkan kita untuk menyingkirkan spyware dan virus computer lain sebagai berikut:
1. Isolasi hard disk.
       Virus spyware menyerang pada instalasi windows kita, dan ambil hard disk lalu pindahkan. Jika sudah seperti itu keadaannya, cabut hard disk dan pindahkan sebagai 'Slave' pada komputer lain dan baru jalankan antivirus untuk men-scan dan membersihkan virus.
 2. Hapus file temporari
       Masih dalam posisi dimana hard disk sebagai 'Slave' sekarang arahkan ke file temporari semua pengguna. Umumnya bisa kita temukan di C:\Documents and Settings\Username\Local Settings\Temp directory untuk Windows XP atau di C:\Users\Username\App Data\Local\Temp folder untuk Windows Vista. Hapus semua yang ada di folder temporari karena banyak ancaman yang baru akan muncul ketika sistem startup.
3. Kembalikan hard disk dan scan ulang.
       Setelah kita men-scan hard disk yang terinfeksi dalam posisi 'Slave' dengan program antivirus dan spyware yang berbeda maka sekarang saatnya untuk mengembalikan kembali hard disk tersebut ke tempat semula. Lalu kembali scan menggunakan program antivirus dan spyware yang berbeda-beda untuk mengetahui dengan pasti apakah masih ada ancaman atau tidak. Ingat agar jangan menghubungkan dahulu komputer kita dengan jaringan luar dalam proses ini.
4. Uji coba sistem
       Begitu tiga langkah sebelumnya sudah dijalani maka sekarang tiba saatnya untuk mengujicobakan sistem kita. Hubungkan komputer dengan jaringan luar (internet) dan buka browser Web lalu segera hapus semua file offline dan cookies.
Selanjutnya, arahkan ke setingan Internet Explorer Connection (Tools | Internet Options dan pilih tab Connections di Internet Explorer) untuk mengkonfirmasikan apakah program jahat sudah merubah setingan sistem proxy default atau koneksi LAN. Perbaiki setiap masalah yang kita temukan dan pastikan semua setingan sesuai dengan yang diminta oleh jaringan komputer kita.
Kemudian kunjungi 12-15 situs web secara acak. Perhatikan setiap keanehan yang ada, termasuk pop-up windows, pencarian Web yang dialihkan, halaman web yang sudah dibajak dan maupun masalah lainnya. Jangan anggap komputer kita sudah bersih sampai kita membuka Google, Yahoo dan mesin pencari lainnya dan menyelesaikan pencarian dengan menghimpun begitu banyak kata pencarian. Pastikan untuk menguji kemampuan sistem untuk membuka website antimalware yang populer seperti AVG, Symantec, dan Malwarebytes.
5. Gali lebih dalam jika masih saja terinfeksi
       Seandainya virus komputer dan spyware masih saja bandel dan efek dari virusnya itu masih ada seperti halaman web yang dialihkan, maka manfaatkan tool untuk melihat proses yang aktif, seperti: Trend Micro’s HijackThis, Microsoft’s Process Explorer, dan bawaan Windows Microsoft System Configuration Utility (Start | Run dan ketik msconfig). Matikan proses aktif yang kelihatan mencurigakan.
        Demikian tips untuk mengatasi virus spyware, semoga bermanfaat. Terimakasih salam sang pelangi kehidupan dari Tyas Haryadi…. ^_^

0 komentar:

Post a Comment

sealkazzsoftware.blogspot.com resepkuekeringku.com